Ayo ngulik - ngulik soal psikologi ...

Pages

Sunday, February 7, 2010

Tugas Diskusi 1

MANFAAT BLOG & EMAIL : tugas diskusi 1

Dengan dibuatnya blog dan email sebagai bagian media pembelajaran dalam mata kuliah Psikologi Pendidikan membuat para mahasiswa lebih bertanggung jawab atas tugas yang diberikan. Selain itu dengan blog dan email mahasiswi lebih mengetahui teknologi dan tidak “gaptek” lagi menghadapi era globalisasi yang mana dizaman sekarang sudah lebih dipermudah dengan fasilitas teknologi yang telah ada. Mahasiswa yang tadinya tidak tahu bahkan tidak mengenal blog menjadi lebih maju dan tahu tentang teknologi yang ada sekarang, karena dengan adanya blog dan apabila mata kuliah psikologi pendidikan ini berakhir maka mahasiswa dapat mengembangkan kreativitas dan bakat mereka dengan menjadikan blog sebagai ladang usaha bisnis,contohnya.

Dengan ditugaskannya untuk memiliki blog serta e-mail, mahasiswa diajarkan untuk memahami hal-hal berikut :

a. Learning to know

Para mahasiswa diharapkan untuk dapat mengetahui tentang manfaat blog dan e-mail dalam pembelajaran, terutama pada zaman dimana teknologi sedang berkembang maju.

b. Learning to do

Belajar untuk membuat blog dan e-mail sebagai media untuk pembelajaran atau untuk keperluan lainnya.

c. Learning to live together

Dengan adanya blog atau e-mail, mahasiswa bisa saling berbagi informasi dengan temannya yang lain serta menjadikannya sebagai media untuk bertukar pikiran.

d. .Learning to be

Menjadikan blog dan e-mail menjadi bagian dari hudup mahasiswa sehingga dapat bermanfaat bagi kehidupannya dan lingkungannya.

Penggunaan blog dan e-mail sebagai bagian dari metode pengajaran merupakan bagian dari salah satu pendekatan teknologi didunia pendidikan yaitu Integrating Approach. Pendekatan ini ditandai dengan adanya fasilitas-fasillitas yang mendukung pengguanaan teknologi. Pada pendekatan ini juga ditandai dengan penggunaan kurikulum yang menggabungkan dunia teknologi dengan pendidikan.

Sebagai mahasiswa, tentu saja kami menganggap dan kami menyambut adanya blog dan e-mail dengan respon yang positif karena kami juga menyadari pentingnya penggunaan teknologi sebagai bagian dari hidup, dimulai dari pembuatan blog dan e-mail. Tentu saja tidak semua orang beranggapan sama. Tapi ini adalah suatu langkah yang bisa membuat kita semakin sadar akan pentingnya teknologi pada saat seperti ini.

(kelompok : 091301009 Hana Zafirah Ardani, 091301019 Qisty Anindiati Sitepu, 091301085 Farah Oktamurdiantri)

No comments:

Post a Comment