Ayo ngulik - ngulik soal psikologi ...

Pages

Monday, May 24, 2010

UAS

UAS Psikologi Pendidikan

6 comments:

  1. (UAS) 1. Hana, coba jelaskan berdasarkan teori kognitif, mengapa kamu memutuskan membangun blog ini bernuansa abu2 dan merah.

    ReplyDelete
  2. Terima kasi bu..

    Awalnya saya memutuskan membangun blog ini dengan nuansa abu-abu dan merah hanya karena saya menyukai kombinasi warna itu.
    Hal ini dapat dikaitkan dengan Teori Kognitif Jean Piaget, yaitu pada tahap Operasional Formal. Tahap ini merupakan tahap yang muncul mulai umur 11 tahun ke atas. Pengalaman yang ada pada tahap ini adalah individu mulai memikirkan pengalaman di luar pengalaman konkret, individu sudah berpikir lebih abstrak, idealis, dan logis.
    Pemilihan warna untuk blog ini merupakan hal yang abstrak, karena saya memilihnya hanya berdasarkan rasa suka, dan suka adalah hal yang abstrak.
    Pikiran abstrak yang ada tersebut kemudian membuat saya jadi berpikir idealis. Dengan rasa suka pada warna itu (abstraksi), maka saya akan berpikir agar apa yang saya lakukan untuk blog ini - khususnya untuk mengerjakan tugas-tugas Psikologi Pendidikan - akan lebik baik atau ideal dengan apa yang saya inginkan (idealistis).
    Dengan dua hal itu, maka saya mulai berpikir logis untuk menjalankan apa yang harus saya lakukan agar kedua hal tersebut (abstraksi & idealistis) tercapai.
    Intinya, warna (abstraksi) mempengaruhi keinginan saya agar hal yang saya lakukan di blog ini berjalan dengn sempurna (idealistis), maka dari itu, untuk mewujudkannya saya akan mengerjakan tugas-tugas yang diberikan dengan sebaik mungkin (logis).

    ReplyDelete
  3. (UAS) 2. Coba jelaskan berdasarkan teori psikologi pendidikan sehubungan dengan janji saya untuk men-deliveri nilai namun belum terlaksana.

    ReplyDelete
  4. 2. Menurut saya hal yang dapat menjelaskan pertanyaan itu adalah sistem perencanaannya. Dalam mempelajari Psikologi Pendidikan kita belajar mengenai Perencanaan Instruksional yaitu pengembangan atau penyusunan strategi sistematik dan tertata untuk merencanakan pelajaran (Santrock, hal.463). Dalam hal ini seorang guru perlu menentukan strategi dan bagaimana cara mereka mengajar.
    Salah satu cara yang bisa digunakan adalah dengan membuat kerangka waktu. Kerangka waktu ini membahas tentang apa yang perlu dilakukan dan waktu melakukannya. Pembahasan mengenai "Apa yang perlu dilakukan" mencakup
    (1)Menentukan tujuan instruksional
    (2)Merencanakan kegiatan; dan
    (3)Menentukan prioritas.
    Sedangkan pembahasan tentang "Waktu melakukannya" mencakup
    (1)Membuat estimasi waktu;
    (2)Membuat jadwal; dan
    (3)Fleksibel.
    Tentunya Ibu telah membuat kerangka waktu dengan baik dan benar. Dapat dianalisa dari pembahasan "Waktu Melakukannya". Sebelum UAS berlangsung Ibu telah memberi tahu estimasi waktu dan jadwalnya. Tetapi, hal yang menjawab pertanyaan yang Ibu berikan adalah masalah fleksibelitasnya. Sebelumnya, fleksibel yang dimaksud adalah bagaimana guru akan menangani situasi yang tidak terduga.
    Sistem UAS yang dilakukan ini mungkin saja menimbulkan masalah-masalah diluar perencanaan, misalnya seperti koneksi internet yang lemah, kesibukan Ibu dilain hal, dan lambatnya mahasiswa/i menjawab soal-soal. Maka, masalah fleksibelitas dalam perencanaan instruksional-lah yang menurut saya menjadi inti permasalahan belum ter-deliveri nilai-nilai yang ada.

    ReplyDelete
  5. Alhamdulillah..
    Terima kasih banyak ibu..

    ReplyDelete